25 Desember 2017

Pilih mana, Netbook, Notebook, Ultrabook atau bahkan Convertible Laptop?



Lingkaran Teknologi — Sekarang ini, laptop adalah teknologi portable yang hampir semua orang
memilikinya, mulai dari pelajar hingga orang tua, tidak seperti sepuluh tahun yang lalu di mana orang-orang masih nyaman dengan Personal Computer (PC) yang ada di ruang kerja mereka, ya memang karena pada saat itu harga laptop masih terbilang mahal dan belum banyak tuntutan penggunaan teknologi seperti sekarang ini.

Seiring perkembangannya, laptop kemudian dibuat dan dipisahkan menjadi tiga jenis kategori yang berbeda, yaitu: netbook, notebook, ultrabook, dan convertible laptop. Nah, sebagai pembeli, kita harus mengerti bagaimana perbedaan, kelebihan, dan kekurangan dari masing-masing kategori tersebut, tentu saja supaya kita bisa mendapatkan laptop yang sesuai dengan kebutuhan, dan tidak menyesal di kemudian hari karena salah memilih laptop.

Mana yang kira-kira cocok untukmu? Yuk kita lihat penjelasannya di bawah ini:


  • Netbook

Adalah versi paling mini dari empat kategori yang ada. Biasanya netbook memiliki ukuran 9-10 inci yang membuat netbook menjadi sangat portable. Namun jangan berharap banyak dengan performa yang diberikan. Untuk membayar portabilitas tersebut, spesifikasi hardware yang digunakan menjadi terbatas dan inilah kekurangannya. Netbook biasa dijual dengan prosesor Intel Atom, ram 1-2 GB, tanpa kartu grafis dan resolusi layar maksimal HD (1366 x 768 piksel). Jangan anggap remeh dulu, justru dengan spesifikasi rendah seperti itulah netbook bisa memberikan daya tahan baterai yang tinggi sampai 10 jam penggunaan (tergantung aktivitas yang dijalankan). Sayangnya sekarang ini netbook sudah tidak begitu populer, karena dengan harga yang tidak jauh berbeda, kita sudah bisa mendapatkan notebook dengan spesifikasi yang jauh lebih mumpuni, meski tidak se-portable netbook.

  • Notebook

Notebook memiliki ukuran yang lebih besar dari netbook, dengan rentang 12 inci sampai 18 inci atau lebih. Posisi notebook selain portable, tapi juga tetap dapat menjadi pengganti PC rumahan karena memiliki spesifikasi hardware yang bisa dibilang setara. Namun tetap ada segmentasi mulai dari notebook entry level dengan spesifikasi rendah untuk aktivitas ringan, mid level dengan spesifikasi standar untuk berbagai aktivitas, sampai high level dengan peruntukan aktivitas serius seperti editing video, game, dsb. Berbeda dengan netbook dan ultrabook, notebook memiliki baterai yang daya tahannya bisa dibilang biasa-biasa saja, yaitu antara 3-5 jam pemakaian.

  • Ultrabook

Ultrabook
datang dengan kombinasi dari portabilitas netbook dan performa notebook. Ultrabook hadir dengan dimensi 11 inci sampai 15 inci sama seperti notebook biasa, namun dengan bobot yang ringan dan ramping. Spesifikasinya mulai dari mid level sampai high level seperti notebook, perbedaan dengan notebook biasanya terletak pada penggunaan Solid State Drive (SSD) sebagai pengganti Hard Disk Drive (HDD) untuk penyimpanan datanya, juga baterai yang mampu bertahan lama seperti netbook, diatas tujuh jam pemakaian.

  • Convertible laptop

Hadir setelah populernya tablet PC, laptop yang satu ini menawarkan dua fungsi dalam satu produk, pertama bisa menjadi notebook seutuhnya dengan layar dan keyboard, kedua bisa menjadi tablet dengan melepas keyboard ataupun melipat keyboard ke bagian belakang layar. Untuk spesifikasi bisa ditemukan mulai dari entry level sampai high level, dengan dimensi yang setara dengan ultrabook, tidak berukuran besar seperti halnya notebook.

Dengan penjelasan empat kategori laptop di atas, semoga bisa membatu teman-teman untuk bisa menentukan jenis laptop yang sesuai dengan kebutuhan.

Share yuk:

banner
Latest
Previous Post

Yuk rajin membaca dan terus mencari tahu hal baru!

0 komentar:

Komentar, Saran dan Kritik kamu dibutuhkan dalam perkembangan Blog ini.
Jika kamu tidak memiliki akun / tidak terdaftar, silahkan berkomentar pada Tab Komentar di sisi kanan atas halaman.